Alunan biola yang merdu dan syahdu, memang bisa membuat siapa saja terkesima mendengarnya. Tapi, kalau alunan biola itu terjadi di sebuah pemakaman, tanpa kita tahu siapa yang memainkannya, duh, itu sih malah bikin merinding!
Di kompleks pemakaman Elmwood Cemetery, Illinois, Amerika, tersimpan sebuah kisah misteri tentang Annie Harriet. Alkisah, selama hidupnya, Annie suka sekali bermain biola. Ia sering menunjukkan bakatnya itu di depan keluarga dan teman-temannya. Sayangnya, umur Annie nggak panjang. Di usianya yang ke-11, tepat seminggu setelah perayaan ulang tahunnya, Annie meninggal dunia karena penyakit difteri. Namun, beredar cerita lain tentang penyebab kematiannya. Yang paling tragis, Annie meninggal karena dipukul ayahnya dengan biola, alat musik kesayangannya.
Akibat kematiannya yang masih misterius ini, banyak cerita horor yang beredar di pemakaman Annie. Setiap malam, terdengar alunan biola lembut dari makamnya. Ada juga yang melaporkan, pernah melihat air mata turun dari monumen berupa patung Annie dan biolanya, yang didirikan di atas makamnya. Bahkan, sekelompok pemburu hantu, pernah menyaksikan patung tersebut memancarkan sinar. Seram, ya?
Di kompleks pemakaman Elmwood Cemetery, Illinois, Amerika, tersimpan sebuah kisah misteri tentang Annie Harriet. Alkisah, selama hidupnya, Annie suka sekali bermain biola. Ia sering menunjukkan bakatnya itu di depan keluarga dan teman-temannya. Sayangnya, umur Annie nggak panjang. Di usianya yang ke-11, tepat seminggu setelah perayaan ulang tahunnya, Annie meninggal dunia karena penyakit difteri. Namun, beredar cerita lain tentang penyebab kematiannya. Yang paling tragis, Annie meninggal karena dipukul ayahnya dengan biola, alat musik kesayangannya.
Akibat kematiannya yang masih misterius ini, banyak cerita horor yang beredar di pemakaman Annie. Setiap malam, terdengar alunan biola lembut dari makamnya. Ada juga yang melaporkan, pernah melihat air mata turun dari monumen berupa patung Annie dan biolanya, yang didirikan di atas makamnya. Bahkan, sekelompok pemburu hantu, pernah menyaksikan patung tersebut memancarkan sinar. Seram, ya?
0 komentar:
Posting Komentar